Entah apa yang ada dibenak bocah berumur 13 tahun ini. Dia tega mencabuli tetangganya sendiri yang baru berumur tujuh tahun. Bocah kelas 1 SMP itu melakukannya di rumah korban di Kecamatan Tembalang, Semarang, Selasa (22/1/2013) lalu.
Kakak korban mengatakan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 15.00 WIB. Saat itu, adiknya yang masih duduk dibangku kelas 1 SD itu sedang bermain di dalam kamar bersama pelaku, sementara dirinya berada di luar kamar. Namun saat masuk ke kamar, ia terkejut bukan kepalang melihat adiknya tengah dicabuli oleh pelaku.
"Saya kaget langsung saya tanya, kamu apakan adikku?" kata kakak korban saat menuturkan peristiwa tersebut kepada polisi di Polrestabes Semarang, Jalan Dr Sutomo, Kamis (24/1/2013).
Teriakan kakak korban membuat pelaku menyudahi perbuatan cabulnya dan bergegas memakai celana lalu pulang ke rumahnya yang tidak jauh dari rumah korban.
Sementara itu ayah korban menambahkan, saat kejadian ia sedang bekerja sementara istrinya sedang berbelanja. Ia juga sempat tidak percaya ketika dua anaknya tersebut menceritakan apa yang telah diperbuat pelaku. Namun ia akhirnya percaya saat korban mengeluhkan sakit pada bagian kemaluan dan anusnya.
"Saya mulai curiga saat anak saya mengeluh sakit di kemaluan dan anusnya saat buang air," ujar ayah korban yang ikut mengantar anaknya melapor ke polisi.
Merasa tidak terima, korban ditemani ayah, ibu, kakak dan kakeknya melaporkan peristiwa tersebut ke polisi. Polisi pun mengantar korban ke Rumah Sakit Tugu Semarang untuk divisum. Saat ini kasus pencabulan itu ditangani Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (UPPA) Polrestabes Semarang. Sementara ayah pelaku masih dimintai keterangan oleh pihak kepolisian.